Manfaat Menggunakan Bra Sport Wanita

Untuk mendukung gaya hidup sehat bra sport kerap digunakan wanita aktif sebagai pendukung aktivitasnya, terutama untuk olahraga.

Sementara itu, ternyata bra untuk olahraga ini bisa bikin wanita ketagihan memakainya lho. Bagi wanita yang gemar olahraga pasti sudah paham betul betapa pentingnya memakai sport bra. Bahkan, banyak wanita yang suka sekali menggunakan benda ini meskipun sedang tidak berolahraga.

Disini kamu harus tau, ternyata ada banyak sekali manfaat dari penggunaan bra sport lho. Mau tau apa saja? Tenang, team Raquellingerie akan membahas secara rinci tentang apa saja manfaat dari sport bra wanita. Ini dia.

1. Menahan Payudara Supaya Tidak Kendur

Menahan Payudara Supaya Tidak Kendur

Wanita punya masalah pada bagian payudara di saat melakukan olahraga, misalnya jogging. Tanpa penggunaan support dari bra yang tepat maka payudara akan terganggu dan bahkan terlihat tidak fit alias kendur.

Nah, bra sport wanita punya manfaat disini. Kegunaannya bisa menahan payudara agar tidak kendur dan mengangkat payudara  lebih kencang lagi dan terlihat berisi.

2. Kesehatan Tulang Punggung Lebih Terjaga

Kesehatan Tulang Punggung Lebih Terjaga

Sport bra ternyata bisa membuat kesehatan tulang punggung lebih terjaga. Dimana akitivitas sehari-hari baik itu saat olahraga maupun bekerja di kantor bisa mempengaruhi area tulang punggung. Jadi, ini masih ada kaitannya dengan payudara, jika tulang punggung terasa sakit maka efek berkelanjutan bisa menyebabkan leher dan payudara terasa tidak nyaman. Dengan menggunakan bra khusus olahraga maka bukan tidak mungkin tulang punggung akan lebih terjaga lagi.

3. Nyeri Selama Aktivitas Menjadi Kurang

Nyeri Selama Aktivitas Menjadi Kurang

Wanita aktif dituntut menggunakan sport bra. Hal ini dikarenakan semakin berat beraktivitas semakin nyeri pula payudara karena pergerakan yang terlalu berlebihan.


Baca Juga: Contoh 5 Celana Dalam Wanita Warna Hitam Yang Menawan

Seperti yang kita tahu payudara adalah bagian sensitif pada tubuh wanita. Dimana aktivitas atau gerakan-gerakan ekstrim akan memberi guncangan kuat pada payudara yang bisa saja menimbulkan rasa nyeri. Sebuah sport bra sangat diperlukan disini untuk mengurangi hal-hal tersebut.

4. Gesekan Puting Dapat Berkurang

Gesekan Puting Dapat Berkurang

Di saat berolahraga pastinya gerakan akan menimbulkan gesekan antara puting dan kain. Hal ini bisa memicu lecetnya area puting. Semuanya tidak mungkin terjadi jika kamu mengenakan sport bra. Sebab, benda satu ini telah dilengkapi bantalan lembut yang akan mencegah hal ini terjadi.

4. Sport Bra Nyaman Dipakai

Sport Bra Nyaman Dipakai

Bentuk dan ukurannya yang pas, sport bra bisa menjadikan mu seseorang yang paling nyaman dan aman dalam beraktivitas. Bahan sport bra yang begitu elastis bisa dijadikan pilihan tepat untuk dipakai saat berolahraga atau aktivitas lainnya. Ketepatan pemilihan bra adalah kunci mendapatkan kenyamanan, sebab bra olahraga mampu menyerap keringat sekaligus membuat pemakainnya terasa dingin.

Ada banyak jenis kain ringan pada sport bra, dimana semuanya memungkinkan udara masuk. Misalnya saja, bra sport campuran katun dan poliester, kedua jenis kain ini benar-benar lembut dan bahannya bisa menyapu keringat. Sedangkan polyester CoolMax dan campuran spandex Lycra dapat mengurangi kelembaban pada payudara dan bahannya yang super elastis.

5. Tampilan Semakin Stylish

Tampilan Semakin Stylish

Tak hanya dipakai untuk berolahraga saja, penggunaan bra sport wanita juga bisa dijadikan sebagai tambahan untuk mempercantik diri lho. Dimana pemakainya akan semakin stylish jika menambahkannya dengan pakaian luar yang fashionable seperti blazer.

Perkembangan sport bra kian melesat sebab telah dihadirkan berbagai banyak model yang stylish. Tapi, ingatlah kenyamanan adalah hal utama daripada gaya ya!

Jadi, sudah tahukan betapa pentingnya mengenakan sport bra?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *